Selamat Datang di GROSIR FUN toko online jual aneka produk dengan harga GROSIR.

Mengenal Kepiting Lunak



KEPITING LUNAK
 Apa sebenarnya kepiting lunak itu ? 
Kepiting termasuk ke dalam golongan binatang yang disebut arthropoda dimana penopang tubuhnya terbentuk dari cangkang yang menyelimuti bagian luar tubuhnya. Pertumbuhan baginya merupakan hal yang krusial karena untuk tumbuh menjadi lebih besar kepiting harus melepaskan kulit yang lama kemudian kulit baru yang ukurannya lebih besar akan menggantikan tempatnya. Peristiwa tersebut dikenal sebagai molting yang terjadi berkali-kali selama daur hidup kepiting yang frekuensinya menurun dengan semakin bertambah umur dan ukurannya.
Molting merupakan salah satu fenomena alami yang sangat menarik untuk diketahui. data menunjukan bahwa, aktifitas molting kepiting bakau dapat mempunyai dua puncak dalam sebulan yakni pada puncak pasang perbani dan purnama. Walaupun tidak semua indifidu mengikut pola tersebut. sesaat sebelum kepiting molting, kepiting telah menyediakan dasar kulit baru di bawah kulit yang lama. Pada saat tersebut kalsium diserap dari kulit yang lama sehingga menjadi lebih rapuh atau fleksibel. Kulit yang lama terpisah pada bagian belakang kepiting dan kerapas bagian belakang tersangkut. Walaupun demikian, tangkai mata tetap tidak terganti sehingga biasa digunakan sebagai meletakan tanda/tag pada kegiatan penandaan kepiting. kepiting bakau mengalami pergantiankulit sekitar 17 kali sampai dengan umur setahun. Pada tahap awal dari kepiting lunak tersebut merupakan kondisi yang benar-benar lemah dan rawan terhadap pemanghsa predator, sehingga untuk beberapa hari berikutnya kepiting dangan cangkang yang lunak akan tetap berbenam diri ke dalam sedimen/lumpur sementara kulit yang baru mengembang dan semakin mengeras. Karena itu sudah menjadi pengtahuan umum bahwa kepiting lunak sangat jarang tertangkap dengan alat tangkap yang dilengkapi dengan umpan. Dalam beberapa hari kemudian, kepiting lunak akan aktif,dapat menghindar dari predator dan bahkan sudah dapat aktif mencari makan. dalam dua hingga tiga minggu cangkangnya akan mengeras dan daginganya tumbuh mengisi cangkang baru yang lebih besar.selama fase itu, kepiting lunak menjadi sangat berpeluang untuk tertangkap dengan perangkap dan rawan terhadap kerusakan cangkangnya.